The Jumping Deer - Sikidang Crater [Repost Project]

11:54:00 AM


Sebelum bahas secara intensif (kayak rumah sakit aje) tentang Kawah Sikidang, kita belajar geologi di Dieng dulu nyok !


Dataran tinggi Dieng (DTD) adalah dataran dengan aktivitas vulkanik di bawah permukaannya, seperti Yellowstone ataupun Dataran Tinggi Tengger. Sesungguhnya ia adalah kaldera dengan gunung-gunung di sekitarnya sebagai tepinya. Terdapat banyak kawah sebagai tempat keluarnya gas, uap air dan berbagai material vulkanik lainnya. Keadaan ini sangat berbahaya bagi penduduk yang menghuni wilayah itu, terbukti dengan adanya bencana letusan gas Kawah Sinila 1979. Tidak hanya gas beracun, tetapi juga dapat dimungkinkan terjadi gempa bumi, letusan lumpur, tanah longsor dan banjir.

Selain kawah, terdapat pula danau-danau vulkanik yang berisi air bercampur belerang sehingga memiliki warna khas kuning kehijauan.
Secara biologi, aktivitas vulkanik di Dieng menarik karena ditemukan di air-air panas di dekat kawah beberapa spesies bakteri termofilik ("suka panas") yang dapat dipakai untuk menyingkap kehidupan awal di bumi.

Nah, diantara sekian banyak kawah yang ada di DTD (Dataran Tinggi Dieng), ada salah satu kawah yang namanya Kawah Sikidang.

Kenapa dinamai Sikidang?

Nama Sikidang di ambil dari kata “KIDANG” yang dalam bahasa Indonesia berarti Kijang. Binatang ini memiliki karasteristik yg suka melompat2. Seperti hal nya uap air dan lava berwarna kelabu yg terdapat di kawah sikidang ini selalu bergolak dan munculnya berpindah2 bahkan melompat seperti kijang. Di tengah dinginnya Dieng, tempat ini cocok buat menghangatkan badan, soalnya kawasan ini dipenuhi uap air yang hangat disepanjang jalan menuju ke kawah utama.

Sikidang (6)

Tiket masuk ke kawah ini satu paket dengan tiket ke Candi Arjuna. Jadi kalau sudah beli tiket Candi Arjuna, kalian juga harus ke sini. Sayang kan, udah bayar, masa gak ke sana #GakMauRugi

PENTING : Ini penting, dan perlu diperhatikan kalo mau ke Kawah Sikidang. Yaitu, PAKAILAH MASKER !!!
Soalnya bau belerangnya lumayan menyengat. Kalo mau saya berikan gambaran, baunya kayak bau kentut :p
Kalo bisa sih bawa masker sendiri, di sana ada sih yang jual, tapi tau sendirilah kalo harga di kawasan wisata itu muaahall... 


Sikidang (4)


Pemandangan di sana juga lumayan indah, Waktu berada di dekat kawah, semua rasa dingin itu hilang, diganti dengan panasnya uap kawah. Hmm, hangat... 

Pengunjung juga bisa menyewa kuda untuk menuju kawah, atau sekedar berkeliling di sekitar lokasi kawah. Ada juga penjual belerang di sekitar kawah. Belerang itu katanya bagus buat kulit. Yak, yang jerawatan, mari merapat.... makanlah pakailah belerang! kekeke :3

Sikidang (7)


Sikidang (3)


    

You Might Also Like

1 comments

  1. bagus sekali pemandangan nya, banyak belerang kaya di kawah putih bandung

    ReplyDelete